Cari Blog Ini

9 Makanan ini Penyebab Rematikmu Kambuh

Makanan Penyebab Rematik Kambuh

1. Daging Merah

Rematik menyebabkan rasa nyeri disertai pembengkakan pada sendi, terutama pada ibu jari kaki. Nyeri sendi ini disebabkan oleh penumpukan asam urat yang menjadi kristal tajam.

Asam Urat diproduksi oleh tubuh setelah memecah bahan zat purin yang didapat pada daging merah. Terlalu sering mengonsumsi daging merah seperti daging sapi, daging kerbau, daging kambing dan atau daging babi dapat meningkatkan asam urat dalam darah. Jika ginjal tidak dapat mencerna asam urat maka akan terjadi penumpukan asam urat pada persendian yang dapat menyebabkan peradangan sendi yang menyakitkan.




2. Jeroan

Jeroan merupakan makanan pantangan rematik, kandungan lemak jenuh dalam jeroan akan memperparah penyakit rematik. Selain itu, jeroan hampir tidak memiliki kandungan nutrisi yang baik bagi tubuh. Jadi hindari konsumsi jeroan mulai saat ini.


3. Tomat

Meski kaya akan vitamin A, tomat merupakan makanan yang harus dihindari oleh penderita rematik. Hal ini dikarenakan tomat yang mengandung zat purin yang tinggi. Seperti disebutkan sebelumnya zat purin merupakan zat penyebab asam urat tinggi dalam darah.


4. Kacang-Kacangan

Kacang-kacangan juga merupakan pantangan penderita rematik, seperti halnya daging merah dan tomat. dalam kacang-kacangan seperti kacang tanah, kacang merah, kacang polong, kacang kedelai dan kacang panjang serta produk turunannya seperti tempe, tahu dan susu kedelai tinggi akan kandungan zat purin.



5. Kafein

Bagi Anda yang rutin mengonsumsi kopi atau teh tiga kali sehari, ada baiknya untuk menguranginya mulai saat ini. Terutama bila Anda didiagnosa menderita Rematik. Kandungan kafein yang terdapat dalam kopi dan teh dapat menghambat penyerapan nutrisi oleh tubuh, sehingga tubuh kekurangan nutrisi penting dan menurunkan sistem imun tubuh.



6. Alkohol

Tidak hanya bagi penderita rematik, alkohol secara umum dilarang dikonsumsi dengan alasan kesehatan. Konsumsi alkohol dapat menyebabkan tekanan darah tinggi, kolesterol dan meningkatkan risiko penyakit jantung. Alkohol juga memproduksi zzat nitrosamin yang buruk bagi paru-paru.

Selain dari minuman keras, alkohol juga terkandung dalam durian, anggur, ragi dan tape. jadi sebisa mungkin perhatikan makanan Anda mulai saat ini.



7. Susu

Meskipun kaya akan kandungan vitamin dan Kalsium yang baik bagi kesehatan tulang. Namun, nyatanya susu merupakan pantangan penyakit rematik. Hal ini dikarenakan kandungan purin dalam susu yang dapat menyebabkan rematik kambuh.



8. Minyak Sayur

Bagi Anda yang menggunakan minyak sayur seperti minyak kedelai dan minyak bunga matahari. Sebaiknya dihindari mulai saat ini, karena kandungan asam lemak omega 6 dalam minyak sayur dapat membuat parah kondisi penyakit rematik Anda.



9. Seafood

Sering mengonsumsi makanan laut seperti ikan tuna, ikan makerel, tiram dan lain-lain meskipun tinggi nutrisi yang baik bagi tubuh. Namun, jenis makanan laut dapat meningkatkan risiko keracunan jika tidak diolah dengan baik. Hal ini dikarenakan besarnya kemungkinan makanan laut tercemar logam merkuri yang didapat dari lautan.

Jika konsumsi, merkuri dapat menyebabkan gangguan kerja otak dan fungsi saraf yang menyebabkan mati rasa serta menimbulkan ancaman kesehatan serius lainnya.


  • pantangan rematik dan obatnya
  • sayuran yang boleh dimakan penderita rematik
  • susu yang baik untuk penderita rematik
  • rematik boleh makan telur
  • makanan penyebab rematik kambuh
  • makanan penyembuh rematik
  • makanan untuk penderita rematik
  • sayuran untuk obat rematik

etiologi rematik, makanan penyebab rematik, pantangan rematik, pencegahan rematik, pengertian rematik, pengobatan rematik, penyebab rematik di usia muda, perbedaan rematik dan asam urat, rematik,

Tidak ada komentar:

Posting Komentar